Orangtua dan anak-anak harus punya waktu bermain bersama. Berbagai riset sudah membuktikan bahwa bermain merupakan hal yang penting untuk pertumbuhan fisik, intelektual, maupun sosial emosional anak. Jika bosan bermain di rumah, area yang menghadirkan beragam permainan bisa dengan mudah Anda temukan, salah satunya Timezone.
Untuk memudahkan konsumen melakukan pembelian dan pengisian ulang kartu Timezone (Powercard), game center keluarga ini bekerjasama dengan Visa untuk melakukan pembayaran menggunakan kartu debit dan kredit Visa.
"Kerjasama ini merupakan sebagai bentuk komitmen Visa dan Timezone untuk semakin memudahkan pembayaran. Menggunakan kartu Visa untuk bertransaksi juga membantu keluarga saat menikmati permainan bersama keluarga, karena Anda tak perlu khawatir kehilangan uang tunai saat sedang bermain," ungkap Ellyana Fuad, Presiden Direktur PT Visa Worldwide Indonesia, saat konferensi pers di PGEgaHJlZj0iaHR0cDovL2FkaXByYW1hbmEuY29tLzIwMTIvMTEvZHViYWktZGFwYXQtYmFuZ3VuLW1hbC10ZXJiZXNhci1kaWR1bmlhLmh0bWwNIiB0YXJnZXQ9Il9ibGFuayIgcmVsPSJub2ZvbGxvdyI+TWFsPC9hPg== Taman Anggrek, Jakarta Barat, Senin (25/3/2013).
Penerimaan kartu Visa di Timezone juga menjadi salah satu langkah inovasi Visa dalam mengimbangi kebutuhan masyarakat akan efektivitas hidup untuk kenyamanan transaksi, kontrol keuangan, dan keamanan transaksi. Ada keuntungan lain yang bisa dinikmati para pengguna kartu debit atau kartu kredit Visa saat bertransaksi di Timezone, antara lain bonus lima permainan tambahan dan bonus isi ulang powercard 75 persen (jika transaksi dilakukan pada hari Senin-Kamis), dan bonus isi ulang 100 persen pada hari Jumat sampai Minggu.
"Kerjasama ini menjadi bentuk peningkatan pelayanan kepada para konsumen setia sekaligus meningkatkan kemudahan transaksi, terutama transaksi non tunai. Kami berharap program ini dapat meningkatkan kunjungan konsumen ke Timezone," jelas David Dale, CEO Timezone Indonesia.
Promo ini berlaku di berbagai outlet Timezone di Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Sumatera, Aceh, Bali, Sulawesi, dan Kalimantan. Promo akan berakhir pada 31 Juni 2013. "Sampai saat ini, Timezone ini adalah tempat hiburan keluarga pertama di Indonesia yang menerima Visa sebagai alat pembayaran di semua outlet-nya," tambahnya.
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Isi Ulang Kartu Timezone dengan Visa"
Post a Comment